Pengertian Analisis SWOT dan Manfaatnya untuk Bisnis

Oleh
AriantiK
September 27, 2024
Share this:

Dalam sebuah perencanaan bisnis, umumnya banyak yang menggunakan analisis SWOT untuk menilai proyek dari bagian dasarnya. Karena, dengan analisis SWOT ini rencana bisnis akan menjadi lebih terarah dan matang. Berikut, pengertian analisis SWOT hingga manfaatnya untuk sebuah bisnis. 

Pengertian analisis SWOT

pengertian analisis swot
Gambar: freepik.com/rawpixel.com

Teknik perencanaan strategi yang bertujuan untuk mengevaluasi Strength (kekuatan), Weakness (kelemahan), Opportunity (peluang), dan Threat (ancaman) dalam sebuah bisnis disebut analisis SWOT. Seperti yang telah disebutkan, bahwa untuk bisa menggunakan analisis SWOT ini kamu harus memahami komponen dasarnya yaitu:

1. Strength (kekuatan)

Komponen dasar yang pertama ini mengharuskan kamu untuk memberikan keuntungan atau kelebihan bisnis dibandingkan dengan kompetitor. 

2. Weakness (kelemahan) 

Kemudian komponen weakness ini menjadi salah satu karakteristik yang dapat menentukan kelemahan pada sebuah bisnis. 

3. Opportunity (peluang) 

Dengan adanya komponen Opportunity ini juga membuat kamu bisa melihat peluang apa saja yang bisa dimanfaatkan untuk perusahaan. Peluang-peluang tersebut yang nantinya akan membantu bisnis untuk berkembang 

4. Threat (ancaman) 

Dan tak lupa ada juga komponen Threat di mana kamu bisa melihat atau memperkirakan berbagai kemungkinan ancaman yang akan dihadapi saat menjalankan bisnis. 

Manfaat Analisis SWOT Pada Bisnis 

pengertian analisis SWOT
Gambar: freepik.com/rawpixel.com

Memiliki strategi dalam menjalankan sebuah bisnis tentu sangatlah penting. Apalagi dengan adanya analisis SWOT ini kamu bisa menentukan masa depan bisnis. Tak hanya sekadar memperkirakan masa depan bisnis saja, tetapi analisis SWOT juga dimanfaatkan oleh para stakeholder untuk mengetahui kondisi faktor internal hingga eksternal. Penilaian SWOT sangat membantu menetapkan prioritas mana saja yang harus didahulukan saat menjalankan bisnis. Tanpa adanya informasi rinci dari analisis SWOT, kamu akan kesulitan mengetahui potensi pasar, minat dan peluang yang bisa dimanfaatkan.

Fungsi Analisis SWOT untuk Kebutuhan Bisnis

Fungsi dari analisis SWOT untuk menemukan aspek-aspek penting seperti kekuatan, kelemahan, peluang, dan ancaman di dalam sebuah bisnis. Adanya keempat aspek tersebut, kamu bisa memaksimalkan seluruh potensi bisnis, mengurangi kelemahan, menghindari ancaman atau kendala, hingga mampu membangun peluang di masa depan.

Faktor Analisis SWOT

pengertian analisis swot
Gambar: freepik.com/pressfoto

Melansir dari laman populix, analisis SWOT dipengaruhi oleh dua faktor yaitu internal dan eksternal. Di mana kedua faktor tersebut tentunya akan membantu mengumpulkan data-data analisis yang ingin dibuat. 

1. Faktor Internal

Faktor internal yang ada pada analisis SWOT biasanya mencakup data-data tentang kekuatan (strength) dan kelemahan (weakness). Data tersebut diperoleh dari bagian internal perusahaan atau bisnis yang sedang dijalankan. Faktor internal ini umumnya berkaitan dengan sumber daya dan pengalaman bisnis, seperti:

  • Sumber daya fisik, yaitu lokasi, fasilitas, dan peralatan yang digunakan.
  • Sumber daya manusia, yaitu sukarelawan, karyawan, atau target pasar. 
  • Sumber daya keuangan, yaitu sumber pendapatan, pendanaan, hingga peluang investasi. 
  • Akses ke sumber daya alam, yaitu hak cipta atau merek dagang. 
  • Proses saat ini, yaitu program karyawan, hierarki departemen atau sistem perangkat lunak. 

2. Faktor Eksternal

Kemudian, faktor eksternal yang ada pada analisis SWOT biasanya mencakup data-data tentang peluang (opportunities) dan ancaman (threats). Data tersebut diperoleh dari pihak eksternal bisnis atau perusahaan yang sedang dijalankan. Bagi kamu yang ingin mengetahui faktor eksternal untuk menganalisis SWOT bisa coba melakukan survei dengan meminta responden mengisi kuesioner tertentu. 

Jadi, analisis SWOT ini merupakan sebuah alat yang ditujukan untuk menggambarkan situasi yang sedang dihadapi atau mungkin yang akan terjadi di masa depan. Selain itu, untuk mendukung pengelolaan bisnis kamu bisa menggunakan Youtap POS. Di mana sistem dalam aplikasi ini dapat membantu mengatur keuangan hingga membuat laporan dari data-data transaksi setiap harinya. 

Kini Youtap Indonesia juga terus berinovasi dengan menghadirkan Youtap BOS yang merupakan platform b2b marketplace, di mana membantu mempertemukan para pemilik usaha di seluruh Indonesia dengan supplier terbaik. Bahkan menariknya lagi, kamu bisa menggunakan Youtap POS dan Youtap BOS hanya dengan satu akun saja, karena kedua sistem tersebut sudah saling terintegrasi. 

Share this:
Arianti Khairina
SEO content writer dengan pengalaman sejak 2019 yang menguasai berbagai topik khususnya di bidang bisnis, lifestyle, dan lain-lain.
Youtap BOS
Platform B2B Marketplace sebagai solusi belanja grosir online terlengkap, termurah, dan tercepat untuk kebutuhan usahamu
Solusi untuk BOS UMKM
Product Core Youtap
Buka Youtap BOS
Alisa Youtap
Typically replies in a few hours
Alisa Youtap
Halo! Ada yang bisa Alisa bantu?
Start Whatsapp Chat